Pentingnya Apresiasi Puisi dalam Puisipendek.net

Sebuah karya, apa pun bentuknya, membutuhkan penikmat. Bentuk karya yang memiliki penikmat pun bermacam-macam, termasuk di antaranya adalah puisi sebagai salah satu bentuk dalam karya sastra. Lalu, cara untuk menikmati puisi adalah dengan melakukan apresiasi terhadap puisi tersebut. Oleh karena itu, kali ini kita akan membicarakan tentang pentingnya apresiasi puisi.  

Pengertian Apresiasi Puisi

Kata apresiasi memiliki arti kesadaran terhadap nilai seni dan budaya atau penilaian terhadap sesuatu. Sementara itu, banyak ahli telah mengungkapkan pengertian apresiasi puisi. Sederhananya, apresiasi puisi berarti melakukan proses pendekatan untuk memberi penilaian dan penghargaan terhadap sebuah puisi. 

Ketika membaca puisi, sebenarnya kita telah melakukan apresiasi terhadap puisi tersebut. Akan tetapi, tindakan tersebut merupakan tahapan paling awal dari sebuah proses apresiasi. Tahapan selanjutnya adalah ketika kita mulai merasakan pengalaman dalam puisi tersebut 

Kemudian, ketika kita mulai melakukan aktivitas intelektual terhadap unsur-unsur puisi tersebut, kita telah memasuki tahapan apresiasi yang lebih tinggi lagi. Melakukan aktivitas intelektual berarti kita menggunakan aspek inteligensi atau pengetahuan kita untuk memperoleh pemahaman yang lebih menyeluruh dan mendalam. 

Cara-Cara Mengapresiasi Puisi

Dengan demikian, kita tidak hanya akan memahami kandungan dari sebuah puisi, tetapi juga dapat melakukan proses kreatif lainnya terhadap kandungan tersebut. Hasil dari proses kreatif itu akan menunjukkan bagaimana cara kita dalam mengapresiasi puisi dan apa yang telah kita dapatkan darinya. 

Misalnya, seorang cerpenis akan menggubah puisi tersebut menjadi sebuah cerpen. Seorang pelukis mungkin akan membuat lukisan berdasarkan puisi yang menjadi favoritnya. Maka, cerpen dan lukisan tersebut merupakan bentuk atau cara masing-masing seniman itu mengapresiasi sebuah puisi. 

Beberapa cara untuk mengapresiasi puisi adalah dengan melakukan pembacaan secara ekspresif, melakukan musikalisasi puisi, deklamasi, dan dramatisasi. Selain itu, menulis esai berisi interpretasi atau ulasan tentang sebuah puisi juga termasuk dalam cara mengapresiasi puisi

Kemudian, mengapa kegiatan apresiasi puisi menjadi penting? Karena kita adalah manusia yang memiliki budaya. Mengapresiasi puisi menunjukkan bahwa kita memiliki kesadaran terhadap nilai dari salah satu produk budaya kita. Dengan demikian, kita pun tidak sekadar menikmati sebuah puisi, tetapi juga mendapatkan pembelajaran, sekaligus melestarikan budaya kita. 

Pentingnya Apresiasi Puisi Terbaik dalam Puisipendek.net

Maka, setelah memahami pentingnya apresiasi puisi, melalui kesempatan ini pula, kami menyampaikan sebuah kabar gembira untuk kamu semua. Dalam waktu dekat, puisipendek.net akan mengeluarkan kumpulan puisi terbaik setiap periode dua atau tiga bulan sekali. Kumpulan puisi terbaik merupakan hasil pengembangan kami terhadap kategori Puisi Terbaik Puisipendek.net Sepanjang Masa. 

Hal ini karena kami merasakan besarnya antusiasme kamu semua terhadap puisipendek.net. Selain itu, kami akan memberikan ulasan terhadap 12 puisi yang masuk dalam kumpulan puisi terbaik setiap edisinya. Kami akan merilis ulasan tentang beberapa puisi dalam kumpulan tersebut satu kali setiap minggunya.

Kumpulan puisi terbaik ini merupakan perwujudan rasa terima kasih kami atas besarnya kontribusi kamu terhadap puisipendek.net. Selain itu, kumpulan puisi terbaik dan ulasan tersebut adalah segenap upaya kami memberi apresiasi dan penghargaan terhadap seluruh puisi yang ada dalam puisipendek.net. hingga saat ini. 

Darimu dan Untukmu

Puisi-puisi yang masuk dalam edisi puisi terbaik harus memenuhi dua kriteria utama, yaitu memiliki average rating di atas 7 dan mendapatkan minimal 30 vote.  Dengan demikian, kami berharap kamu semua akan menjadi lebih bersemangat dan antusias untuk mengembangkan potensi puitikmu bersama puisipendek.net. 

Kamu juga boleh mengajak saudara, sahabat, teman, pacar, atau siapa saja untuk memberi rating dan vote sebanyak mungkin. Nah, apa lagi yang kamu tunggu? Buruan buat, kirim, publikasikan puisimu, dan kibarkan namamu bersama puisipendek.net! 

“Sebuah goresan pena dapat berarti satu langkah untuk mengubah dunia.”

[puisipendek.net]

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *