karya puisi pendek

Di peluk Nestapa Oleh Novi Liyani Zalukhu

N

Di peluk Nestapa

© Novi Liyani Zalukhu

Hidup bagaikan opera
Yang terus berulang-ulang
Kadang seindah senja di sore hari
Lalu usai di telan Nestapa

Bisakah ku rangkai sepucuk surat
Mendatangkan Harsa di balik Nestapa
Namun sang ombak terus berdesik
Menghalangi datangnya sang Mentari

Tiba saat Lintang mengayun
Sepucuk impian telah ku rangkai
Akankah setetes embun membasahi
Panasnya hati yang tiada padam

Bentuk dipapah terasa di badan
Melepas belenggu di peluknya nestapa
Secerca celah memberi keyakinan
Pastikan nestapa menjemput sang Harsa


Berapa nilai untuk puisi ini ?

Beri nilai dengan tap jumlah bintang dibawah ini. Dari kiri ke kanan 1 sampai 10

Average rating 9.7 / 10. Vote count: 13

Belum ada yang memberi nilai, jadilah yang pertama!

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *